ISTILAH-ISTILAH AKUNTANSI / EKONOMI
SERTA PENGERTIANNYA
- Accrual Basic adalah dasar akuntansi yang mengakui transaksi dan peristiwa lainnya pada saat kejadian (bukan pada saat kas atau setara kas diterima atau dibayar)
- Aktiva (Assets) adalah suatu objek, hak, atau tuntutan yang diharapkan dapat memberi kan manfaat bagi para pemiliknya
- Aktivitas Investasi adalah perolehan dan pelepasan aset jangka panjang serta investasi lain yang tidak termasuk setara kas
- Aktivitas Operasi adalah aktivitas penghasil utama pendapatan entitas (principal revenue-producing activities) dan aktivitas lain yang bukan merupakan aktivitas investasi dan aktivitas pendanaan
- Aktivitas Pendanaan (financing) adalah aktivitas yang mengakibatkan perubahan dalam jumlah serta komposisi kontribusi modal dan pinjaman entitas
- Akumulasi adalah kumpulan
- Akumulasi Penyusutan (Accumulated Depreciation) adalah jumlah penyusutan yang diakui dan dicatat atas suatu aktiva tetap berwujud (tangible fixed assets) sejak diperoleh dengan menggunakan metode yang telah ditetapkan
- Akun adalah nama perkiraan
- Akuntansi adalah suatu seni pencatatan, pengklasifikasian, dan pengikhtisaran dengan cara tertentu yang dinyatakan dalam uang, transaksi dan peristiwa paling tidak mengenai karakter keuangan dan penafsiran hasilnya
- Akuntansi Anggaran adalah akuntansi yang menyajikan kegiatan keuangan untuk jangka waktu tertentu dilengkapi sistem penganalisaan dan pengawasannya
- Akuntansi Keuangan adalah akuntansi yang kegiatannya sejak dari pencatatan transaksi sampai dengan penyusunan laporan keuangan untuk kepentingan pihak di luar perusahaan, seperti investor, kreditur, pemerintah, dan lain sebagainya
- Amortisasi adalah alokasi sistematis jumlah tersusutkan suatu aset tidak berwujud selama masa manfaatnya
- Arus Kas adalah arus masuk dan arus keluar kas atau setara kas
- Aset adalah sumber daya yang dikendalikan oleh entitas sebagai akibat peristiwa masa lalu dan manfaat ekonomis di masa depan dari aset tersebut diharapkan diterima oleh entitas
- Aset Kontinjensi adalah aset potensial yang timbul dari peristiwa masa lalu dan keberadaannya menjadi pasti dengan terjadi atau tidak terjadinya satu peristiwa atau lebih pada masa datang yang tidak sepenuhnya berada dalam kendali entitas
- Aset Korporat adalah aset selain goodwill yang berkontribusi terhadap arus kas masa depan baik dari unit penghasil kas yang sedang ditelaah maupun unit penghasil kas lain
- Aset Lancar adalah suatu aset yang diperkirakan dapat direalisasikan, atau dimaksudkan untuk dijual atau dipakai, dalam siklus operasi normal entitas
- Aset Moneter adalah kas dimiliki dan aset yang akan diterima dalam bentuk kas yang jumlahnya pasti atau dapat ditentukan
- Aset Tidak Berwujud adalah aset nonmoneter yang dapat diidentifikasi tanpa wujud fisik
- Band Intervensi adalah rentang kurs yang dikehendaki oleh otoritas moneter (Bank Sentral)
- Beban (Expenses) adalah harga perolehan barang, jasa, dan fasilitas yang digunakan untuk menghasilkan pendapatan pada periode berjalan
- Beban Dibayar Dimuka (Prepaid Expenses) adalah beban yang belum menjadi kewajiban perusahaan untuk membayarnya pada periode tersebut, tetapi perusahaan sudah membayarnya untuk beberapa periode ke depan
- Beban yang Masih Harus Dibayar (Accrued Expenses) adalah beban yang sudah terjadi, tetapi belum dibayar
- Biaya Bunga (Interest Cost) adalah kenaikan nilai kini kewajiban imbalan pasti yang timbul selama suatu periode karena periode tersebut semakin dekat dengan penyelesaian
- Biaya Perolehan adalah jumlah kas atau setara kas yang dibayarkan atau nilai wajar sumber daya yang dikeluarkan untuk memperoleh aset pada saat aset tersebut diakuisisi atau dibangun, atau saat tersedia, nilai tersebut diatribusikan pada aset ketika pengakuan awal sesuai dengan persyaratan tertentu
- Bukti Transaksi adalah bukti adanya aktivitas yang bisa dinilai dengan uang
- Buku Besar adalah tempat mencatat perubahan aktiva atau harta, kewajiban atau utang, modal, pendapatan, dan beban sebagai akibat adanya transaksi keuangan
- Cash Basic adalah dasar akuntansi yang menetapkan bahwa pencatatan transaksi atau peristiwa ekonomi hanya dilakukan apabila transaksi tersebut menimbulkan perubahan pada kas
- Debet adalah sisi kiri pada neraca untuk mencatat harta
- Debitur adalah orang yang meminjam uang/orang yang punya hutang
- Depresiasi adalah suatu metode untuk mengalokasikan harga perolehan aktiva tetap berwujud setelah dikurangi nilai sisa (jika ada) selama umur ekonomis (umur kegunaan) aktiva tersebut yang dihitung secara rasional dan sistematis
- Drawing adalah pengambilan pribadi yang dilakukan oleh pemilik untuk kepentingan pribadi
- Eksternal Manajemen adalah pihak-pihak di luar manajemen
- Eksternalitas adalah keuntungan atau kerugian yang dinikmati atau diderita pelaku ekonomi sebagai akibat tindakan pelaku ekonomi lainnya
- Emiten adalah mereka yang menawarkan efek atau melakukan emisi untuk dijual atau diperdagangkan di pasar efek
- Faktur (Invoice) adalah dokumen yang dibuat sebagai bukti penjualan atau pembelian dengan mencantumkan nama pembeli, syarat-syarat, uraian barang, harga, dan perintah pengiriman
- Goodwiil (Nama Baik) adalah sumber laba di atas normal untuk suatu perusahaan karena memiliki reputasi yang baik, nama dagang yang dikenal baik, lokasi perusahaan yang menguntungkan, dan para pelanggan yang loyal
- Hak Cipta (Copyright) adalah hak eksklusif yang dimiliki oleh pencipta serta mendapat perlindungan hukum dari peniruan dan pemalsuan pihak lain
- Hak Paten (Patent) adalah hak eksklusif yang diberikan pemerintah kepada pencipta untuk memproduksi dan memasarkan disertai perlindungan hukum dari peniruan dan pemalsuan
- Internal Manajemen adalah pihak-pihak yang ada di dalam perusahaan/manajemen
- Investasi adalah penanaman uang atau modal dalam suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan memperoleh keuntungan
- Investor adalah pihak yang menanamkan modalnya pada suatu perusahaan (usaha) dengan harapan mendapat laba
- IPO (Initial Public Offering) adalah pasar di mana, emiten kali pertama memperdagangkan saham atau surat berharga lainnya kepada publik
- Jurnal adalah pencatatan tentang pendebitan dan pengkreditan secara kronologis dari transaksi keuangan beserta penjelasan yang diperlukan
- Jurnal Pembalik (Reversing Journal/ Reversing Journal Entries) adalah suatu jurnal/ayat jurnal yang dibuat pada awal periode akuntansi berikutnya untuk menghapus pengaruh ayat jurnal penyesuaian periode sebelumnya sehingga transaksi-transaksi selanjutnya dapat dicatat dengan tepat dan konsisten
- Jurnal Penutup (Closing Entries/Closing Journal Entries) adalah suatu tindakan akuntansi pada saat menghitung hasil operasi biasanya pada akhir periode dengan membuat ayat-ayat jurnal untuk memindahkan perkiraan laba/rugi atau perkiraan nominal ke perkiraan modal pemilik (owner equity)
- Jurnal Penyesuaian adalah penyesuaian tentang catatan-catatan atau fakta yang sebenarnya pada akhir periode
- Jurnal Umum (General Journal) adalah buku harian dua lajur yang digunakan untuk mencatat transaksi dan kejadian yang memengaruhi suatu perusahaan
- Kas (Cash) adalah uang tunai berupa uang kertas atau logam, jumlah tabungan di bank, dan instrument lain yang diterima sebagai setoran oleh bank, seperti cek atau wesel
- Kegagalan Pasar Laporan Keuangan adalah laporan keuangan yang berisi informasi tentang kondisi keuangan dari hasil operasi perusahaan pada periode tertentu
- Kewajiban (Liabilities) adalah utang perusahaan masa kini yang timbul dari peristiwa masa lalu yang penyelesaiannya diharapkan mengakibatkan arus kas keluar dari sumber daya perusahaan yang mengandung manfaat ekonomi
- Kliring adalah adalah suatu proses penyelesaian utang piutang dalam lalu lintas pembayaran giral antarbank untuk kepentingan bank dan nasabahnya di Lembaga Kliring (Bank Indonesia) setempat
- Konsolidasi Proporsional adalah suatu metode akuntansi dimana bagian venturer atas setiap aset, kewajiban, penghasilan dan beban dari pengendalian bersama entitas digabungkan satu per satu dengan unsur yang serupa dalam laporan keuangan venturer atau dilaporkan sebagai unsur baris terpisah dalam laporan keuangan venture
- Kredit adalah sisi kanan pada neraca untuk mencatat utang dan modal
- Kreditur adalah orang yang memberi pinjaman
- Laporan Arus Kas adalah laporan yang menunjukkan arus masuk dan arus keluar tentang kas dan setara dengan kas
- Laporan Keuangan (Financial Statements) adalah laporan-laporan keuangan yang berisi informasi tentang kondisi keuangan dari hasil operasi perusahaan pada periode tertentu
- Laporan Perubahan Modal adalah laporan yang menunjukkan sebab-sebab adanya perubahan modal, dari modal awal sampai dengan modal akhir periode
- Laporan Rugi Laba adalah laporan keuangan yang disusun secara sistematis untuk menyajikan hasil usaha perusahaan dalam rentang waktu tertentu
- Likuiditas adalah tingkat kemampuan perusahaan untuk memnuhi kewajibannya yang harus segera dipenuhi
- Likuiditas adalah tingkat saat aktiva perusahaan siap diubah menjadi kas
- Masa Manfaat adalah jangka waktu suatu aset diharapkan dapat digunakan oleh entitas, atau jumlah unit produksi atau unit sejenis yang diharapkan dapat dihasilkan dari suatu aset oleh entitas
- Modal (Capital) adalah hak pemilik yang ditanamkan dalam suatu perusahaan sebagai akibat adanya modal pokok yang diserahkan untuk memulai usaha
- Neraca adalah laporan yang menunjukkan posisi keuangan perusahaan pada akhir periode, posisi keuangan yang dimaksud terdiri atas Aktiva (Harta), Kewajiban (Utang), dan Ekuitas (Modal).
- Neraca Pembayaran adalah suatu ringkasan pencatatan dari semua transaksi yang menimbulkan pembayaran atau penerimaan dengan negara-negara lain
- Neraca Pembayaran Internasional adalah catatan yang sistematis tentang sebuah transaksi ekonomi antara penduduk satu negara dengan negara lain (luar negeri) untuk satu periode waktu tertentu biasanya satu tahun
- Neraca Saldo adalah daftar saldo setiap akun yang ada dalam buku besar pada periode tertentu
- Neraca Saldo Setelah Penutupan adalah daftar yang memuat semua perkiraan riil beserta saldonya setelah dilakukan penutupan buku besar
- Nilai Buku adalah nilai suatu aktiva setelah dikurangi penyusutan
- Nilai Intrinsik adalah selisih antara nilai wajar saham, dengan mana pihak lawan transaksi memiliki hak (dengan persyaratan atau tanpa persyaratan) untuk memesan atau menerima, dengan harga (jika ada) yang mana pihak lawan transaksi disyaratkan (atau akan disyaratkan) untuk membayar saham tersebut
- Nilai Pakai adalah nilai sekarang dari taksiran arus kas masa mendatang yang diharapkan akan timbul dari penggunaan aset dan penghentian penggunaannya pada akhir umur manfaatnya
- Nilai Wajar (Fair Value) adalah suatu jumlah dengan mana suatu aset dapat dipertukarkan, suatu liabilitas dapat diselesaikan, atau instrumen ekuitas yang diberikan dapat dipertukarkan antara pihak yang mengerti dan berkeinginan dalam suatu transaksi yang wajar
- Output adalah hasil akhir
- Pajak adalah sumber penerimaan negara yang utama, yang digunakan untuk membelanjai semua kegiatan pemerintah
- Pemegang Saham adalah pihak-pihak yang berkepentingan terhadap informasi akuntansi perusahaan yang terdiri atas pihak internal dan eksternal
- Pendapatan adalah arus masuk sumber daya ke dalam perusahaan dalam suatu periode dari penjualan barang atau jasa
- Pendapatan Diterima Dimuka (Prepaid Income) adalah pendapatan yang sudah diterima, tetapi belum menjadi hak perusahaan untuk menerimanya pada periode tersebut
- Persamaan Akuntansi adalah suatu pernyataan tentang hubungan antara aktiva, kewajiban, dan modal suatu perusahaan
- Perusahaan Dagang adalah perusahaan yang membeli barang dagangannya dari pemasok dan menjualnya kembali kepada pelanggan tanpa diproses terlebih dahulu atau diubah bentuknya
- Perusahaan Industri adalah perusahaan yang mengolah bahan baku menjadi suatu produk yang memiliki manfaat, kemudian produk tersebut dijual kepada pelanggan
- Perusahaan Jasa adalah perusahaan yang menghasilkan dan menjual jasa atau pelayanan yang bersifat bukan barang berwujud fisik kepada pelanggan
- Pihak Eksternal adalah pihak yang berkepentingan terhadap perusahaan, tetapi tidak terlibat langsung dalam membuat berbagai keputusan dan kebijakan operasional perusahaan. Pihak eksternal, di antaranya pemilik perusahaan, investor, kreditor, pemerintah, karyawan, pelanggan, dan masyarakat
- Pihak Internal adalah pihak yang berhubungan langsung dengan operasi (kegiatan usaha) perusahaan sehari-hari, misalnya manajer (pemimpin perusahaan)
- Piutang Usaha (Account Receivable) adalah jumlah yang akan diterima dari pihak lain, biasanya hanya terbatas dari penjualan barang atau jasa
- Posting adalah proses memindahkan catatan dari jurnal yang telah dibuat ke buku besar atau memindahkan dari kolom debit jurnal ke buku besar sebelah debit dan kolom kredit jurnal ke buku besar sebelah kredit
- Potongan Arus Kas adalah potongan tunai, potongan yang diberikan apabila pembeli membayar dengan tunai
- Premi adalah hadiah (uang, dsb) yang diberikan sebagai perang-sang untuk meningkatkan prestasi kerja
- Prive adalah pengambilan pribadi
- Prospektus adalah salah satu media informasi tertulis yang digunakan perusahaan untuk menyebarkan informasi kepada masyarakat
- Rasio Aktivitas adalah rasio yang menunjukkan keefektifan sebuah perusahaan dalam menggunakan aktiva yang digunakannya
- Rentabilitas adalah kemampuan suatu perusahaan untuk menghasilkan laba selama periode tertentu
- Restrukturisasi adalah program yang direncanakan dan dikendalikan oleh manajemen dan secara material mengubah lingkup kegiatan usaha suatu entitas atau cara mengelola usaha tersebut
- Sistem Akuntansi adalah unsur-unsur yang bekerja dengan proses tertentu untuk mencapai tujuan
- Solvabilitas adalah tingkat kemampuan perusahaan untuk memenuhi segala kewajiban finansialnya
- Struktur Dasar Akuntansi adalah unsur-unsur yang membentuk sistem akuntansi
- Transaksi adalah kejadian ekonomi yang memengaruhi kondisi keuangan suatu perusahaan
- Transfer adalah memindahkan sesuatu dari satu tempat ke tempat lain atau dari seseorang ke orang lain
- Utang Hipotek (Mortgage Payable) adalah utang jangka panjang yang biasanya diperoleh dari bank dengan jaminan aktiva tetap tidak bergerak, misalnya tanah dan gedung
- Wesel Bayar (Note Payable) adalah suatu janji tertulis untuk membayar sejumlah uang tertentu pada atau sampai tanggal tertentu, biasanya disertai dengan penetapan suku bunga tertentu
- Wesel Tagih (Note Receivable ) adalah tagihan kepada pihak lain yang didukung dengan janji tertulis untuk membayar
0 komentar:
Posting Komentar